Antoine Griezmann Bantah Rasis ke Orang Asia

Detik - Populer   Senin, 5 Juli 2021

img

Antoine griezmann bantah rasis ke orang asia - antoine griezmann tersandung tuduhan rasis ke orang asia. Striker barcelona asal prancis itu membantahnya. Beberapa waktu lalu, viral video soal griezmann yang dituduh rasis. Bersama ousmane dembele, rekannya di klub dan timnas prancis, striker 30 tahun itu mencemooh orang asia.

Sebuah video berdurasi 42 detik beredar di dunia maya, isinya memperlihatkan dembele dan griezmann sedang menyaksikan tiga orang lainnya membetulkan televisi di sebuah kamar hotel. Ketiga teknisi itu orang asia, yang terlihat dari perawakannya. Dembele, yang tampaknya merekam momen itu, terdengar berbicara kepada griezmann. Isinya soal ejekan, yang tampak ditujukan untuk ketiga teknisi itu.

Suara dalam video itu, yang diklaim suara dembele, mengatakan, "semua wajah jelek ini, hanya agar anda bisa bermain pes [pro evolution soccer]. Apakah anda tidak malu?" katanya. "bahasa terbelakang macam apa itu? apakah anda berteknologi maju di negara anda atau tidak?" kata dembele. Griezmann, yang kemudian masuk dalam video itu, cuma terkekeh saat rekannya bicara seperti itu.

Pemain 30 tahun itu juga sempat mengatakan sesuatu, namun tidak terdengar jelas. Video itu sendiri dibagikan akun twitter @duatleti. "ya seperti itu mereka antoine griezmann dan ousmane dembele #stopasianhate," tulisnya saat membagikan video tersebut. Beberapa hari berselang, muncul video lainnya.

Masih melibatkan griezmann, kali ini eks pemain real sociedad dan atletico madrid itu mengatakan 'ching chong' dengan menirukan logat orang asia bicara, saat bersantai di kolam renang, bersama dembele dan samuel umtiti. Tampak dalam video itu, ketiganya mengenakan jersey latihan barcelona. Sebelumnya disebutkan, dua video itu kemungkinan diambil ketika barcelona sedang menjalani tur pramusim ke jepang pada 2019. Kini, griezmann membantah tudingan rasis tersebut.

Lewat media sosialnya, ia mengaku sama sekali tidak demikian, seraya meminta maaf juga ada perbuatannya yang menyinggung orang asia, khususnya orang jepang. [gambas:twitter] "saya selalu berkomitmen terhadap segala bentuk diskriminasi. Selama beberapa hari terakhir, beberapa orang ingin menganggap saya sebagai pria yang bukan saya," tulis pernyataan griezmann. "saya dengan tegas membantah tuduhan yang ditujukan kepada saya, dan saya minta maaf jika saya telah menyinggung teman-teman saya yang berasal dari jepang," ungkapnya.


Baca Juga

0  Komentar