Raffi Ahmad Bakal Seret Medina Zein ke Penjara Jika Terbukti Gunakan KTPnya Sebagai Alat Penipuan, Benarkah?

Pikiran Rakyat   Kamis, 12 Mei 2022

img

Raffi ahmad bakal seret medina zein ke penjara jika terbukti gunakan ktpnya sebagai alat penipuan, benarkah? pikiran rakyat - dunia hiburan tanah air lagi-lagi digemparkan dengan kasus dugaan penipuan yang menyeret nama medina zein. Tudingan ini bermula kala denise chariesta dan uya kuya membeberkan sebuah status yang menyebutkan jika mereka berdua tengah ditipu. Tak main-main, penipuan tersebut bernilai cukup fantastis hingga membuat denise chariesta dan uya kuya merasa geram. Mulanya, denise mengatakan bahwa medina zein menawarinya kerja sama dengan sebuah pabrik kosmetik mengatasnamakan raffi ahmad.

"dia itu kan mintain foto ktp aku, uya, artis-artis. Ini by chat ya jadi semuanya ada buktinya," ucap denise. Seolah meyakinkan korbannya, medina zein juga memperlihatkan ktp raffi ahmad agar denise dan uya kuya percaya bisnisnya akan menjanjikan. "dia pakai ktp raffi untuk nawarin pabrik kosmetik 'mau gak lo jadiin raffi sebagai brand ambassador lo' dp rp500 juta, ini ada bukti transfernya nawarin ke pabrik kosmetik, modusnya juga sama, suruh transfer cepet-cepet gitu.

Ini kan parah nih, udah pakai ktp-nya si raffi," kata denise lagi. Menanggapi hal ini, selebritis raffi ahmad pun akhirnya buka suara. Raffi ahmad mengaku belum mengecek kasus yang telah menyeretnya. "aku belum kroscek ya.

Aku baru pulang liburan. Nanti deh coba kita cek-cek dulu ya. Coba kita kroscek dulu," ujar raffi ahmad. Tak ingin dirinya ikut menjadi korban, kuasa hukum dan tim manajemennya pun akan melakukan pengecekan terlebih dahulu.

"aku kan nanti ada tim lawyer juga ada, tim manajemen, coba dicek dulu. Biar enggak salah-salah," kata raffi ahmad. Jika terbukti adanya penyalahgunaan data pribadinya, raffi ahmad menyebut pihaknya akan melakukan diskusi untuk menentukan langkah selanjutnya. "bagaimana nanti biar kalau ada apa-apa, ya bisa dibicarakan baik-baik, ataupun bisa lewat lawyer juga," kata raffi ahmad dikutip dari kanal youtube hitz infotainment.

Lebih lanjut, saat mendengar nominal fantastis penipuan yang diduga dilakukan medina zein , raffi ahmad pun tampak kaget. Terkait kemungkinan membawa kasus ini ke ranah hukum, raffi ahmad menyebut dirinya akan lebih dulu mempelajari kasus tersebut. "wak banyak ya (rp500 juta). Coba aku cek juga, aku kan suka lupa kayak gitu gitu," kata raffi ahmad lagi.*** editor: rahmi nurfajriani.


Baca Juga

0  Komentar