Demi Gabung LE SSERAFIM, Kazuha Rela Tinggalkan Karier sebagai Balerina

Pikiran Rakyat   Kamis, 12 Mei 2022

img

Demi gabung le sserafim, kazuha rela tinggalkan karier sebagai balerina pikiran rakyat – le sserafim kini tengah memuncaki popularitas berkat debut lagu mereka berjudul fearless. Pesona para member yang memiliki ciri khas masing-masing menjadi daya tarik tersendiri, tidak terkecuali kazuha. Saat kazuha diperkenalkan sebagai anggota le sserafim , ia langsung jadi pembicaraan penggemar musik k-pop. Selain memiliki paras rupawan dan postur tubuh proposional, kazuha ternyata adalah penari balet profesional yang telah menggeluti karier selama bertahun-tahun.

Melalui wawancara di weverse magazine, kazuha memaparkan bahwa ia sempat ragu tentang masa depannya sebagai penari balet. Kazuha mengakui bahwa menari balet sangat menyenangkan dan ia telah belajar banyak dari seni tari, tetapi ia lantas berpikir apakah menjadi seorang penari benar-benar impiannya. "semakin sering saya menari balet, semakin saya bertanya-tanya apakah itu yang ingin saya fokuskan dalam hidup saya secara khusus. Menari balet sangatlah menyenangkan, tentu saja saya belajar banyak.

Pada saat yang sama, saya tidak bisa berhenti berpikir, 'apakah ini benar-benar mimpi saya?’," ujar kazuha. Tidak lama kemudian, kazuha menyadari bahwa ia ingin mengekspresikan dirinya dengan cara yang berbeda melalui genre musik seperti k-pop. Saat itu ketika ia memutuskan terjun ke dunia k-pop, ia memiliki satu rintangan lagi, yakni ia tidak yakin bagaimana cara mengikuti audisi karena tinggal di jepang. Beruntung, hybe label, agensi yang menaungi le sserafim mengadakan audisi online ketika pandemi covid-19 melanda.

Saat itulah kazuha mengambil kesempatan untuk mengubah hidupnya. "kemudian saya mulai merasa ingin mengekspresikan diri saya dengan cara yang berbeda melalui pertunjukan k-pop dan genre lainnya. Tetapi tidak mudah untuk memulai sesuatu yang baru, dan saya tidak tahu bagaimana cara masuk ke dunia k-pop sejak saya belajar di luar negeri, jadi saya merasa sangat frustrasi. Dan saat itu, semua audisi k-pop dilakukan secara daring karena covid-19,” ujar kazuha.

Proses audisi bertepatan dengan jadwal latihan balet kazuha , namun ia beruntung karena saat itu sedang tidak ada jadwal latihan sama sekali. Sehingga lebih leluasa mempersiapkan diri untuk audisi, salah satunya dengan mengirimkan video saat ia menari balet. "menjelang audisi, saya sedang tidak ada jadwal latihan balet di sekolah, maka saya menghabiskan waktu di rumah dengan penuh rasa cemas. Saya pikir, meskipun menjadi balerina adalah pilihan yang menarik, apa yang saya lakukan sekarang akan membuka lebih banyak kesempatan bagi saya untuk mengejar impian saya.

Saya terus mempertimbangkannya, tetapi akhirnya saya berkata, 'ayo lakukan saja!' dan saya mengirimkan video audisi saya," ujar kazuha. Kini julukan kazuha bukan lagi kazuha si penari balet, melainkan kazuha le sserafim. Ia dan member lainnya, kim chaewon, kim garam, sakura, yunjin, dan eunchae, melesat menjadi girlband yang diperhitungkan di industri k-pop. Hal tersebut dibuktikan dengan masuknya lagu perdana le sserafim bertajuk fearless di tangga lagu billboard hanya delapan hari setelah debut mereka.

Menurut data terbaru yang dirilis oleh billboard, lagu fearless memasuki grafik global 200 di nomor 155 dan secara global di luar amerika serikat berada di nomor 74. Grup ini juga memenangkan trofi tempat pertama di sbs mtv the show, dan merajai berbagai tangga lagu aplikasi streaming musik daring. Album debut mereka juga menduduki peringkat pertama di oricon weekly digital album dan digital album download chart. *** editor: puput akad ningtyas pratiwi.


Baca Juga

0  Komentar