Duo Rachel dan Ihsan Rilis Album “Istiqomah” di Penghujung Ramadhan

Tribunnews Jogja   Kamis, 12 Mei 2022

img

Duo rachel dan ihsan rilis album “istiqomah” di penghujung ramadhan tribunjogja.com - pelan namun pasti. Duo pelajar musisi cilik asal yogyakarta ini terus menampakkan karirnya di jalur musik tanah air. Mereka adalah adyatma ihsan (drum/9th) dan sang kakak, rachel rachma ramadhani (vocal/13th) yang tergabung dalam duo, rachel dan ihsan. Rachel adalah siswi smp negeri 4 depok yang saat ini duduk di bangku kelas 8.

Sementara, ihsan adalah siswa kelas 3 sd muhammadiyah kolombo depok sleman. Mengusung konsep musik pop religi, rachel dan ihsan mengawali langkah dengan merilis single video klip ‘bersujud padamu’ agustus tahun lalu, yang sudah tayang di kanal youtube, maupun di platform musik digital, serta radio dan tv lokal. Kini di penghujung ramadhan, rachel dan ihsan baru saja merilis cd album perdana, “istiqomah” yang sudah bisa dimiliki para penikmat musik. Bagi rachel dan ihsan, walapun saat ini lagu sudah dinikmati secara digital namun pembuatan cd album tetap menjadi salah satu keberhasilan musisi dalam berkarya.

Selain itu, karya rilisan fisik dapat menjadi kenangan bagi siapa pun yang memilikinya, kata rachel saat ditemui tribun jogja. Dalam album perdana ini, berisi 6 buah lagu yang tentunya easy listening. Selain tembang ‘bersujud padamu’ yang menjadi single andalan, ada pula ‘tak ada yang abadi’, ‘panutanku’, ‘menyebut nama allah’, ‘syahadat’ dan ditutup dengan ‘kita manusia’. “semua proses rekaman dilakukan setiap hari minggu atau libur sekolah dan total waktu sekitar 7 bulan, karena juga sambil proses pembuatan video klip, total ada 3 video klip”, ungkap rachel.

Lebih lanjut rachel menambahkan proses rekaman semuanya analog dan multi tracking sehingga prosesnya cukup lama. " namun puas dengan kualitas audionya,"ungkapnya. Senada dengan rachel, ihsan juga menyampaikan ini adalah proses rekaman yang lama, apalagi pengalaman pertama masuk studio rekaman. “ harus take berulang-ulang, menyesuaikan tempo jadi beda sekali dengan live, tapi alhamdulillah lancar”, papar ihsan.


Baca Juga

0  Komentar