Ruddy Widodo: Nothing to Lose Arema, Yang Penting Ada Sepakbola

Klikapa   Jumat, 7 Mei 2021

img

Ruddy widodo: nothing to lose arema, yang penting ada sepakbola klikapa.com -setelah gagal meraih kemenangan di laga kedua, arema fc nothing to lose menyambut laga terakhir babak penyisihan grup a melawan psis semarang, selasa (30/3/2021). Tim singo edan tak memiliki target besar. Sebab manajemen ingin melihat bagaimana kesiapan tim dan kekurangan apa saja yang diperlukan untuk kompetisi. General manager arema fc ruddy widodo menyatakan, bila target adalah nomor sekian.

“target nomor sekian, 50 atau lebih. Yang terpenting di ajang ini, berjalan sukses untuk kelangsungan kompetisi,” ujarnya sabtu (27/3/2021). Menurut dia, timnya tanpa beban untuk agenda pramusim ini. Secara tim, arema fc mencari kelemahan tim.

Apalagi, diakuinya, usai reset selama satu tahun, tidak dipungkiri para pemain masih sedang mengembalikan feel bertanding. “kami nothing to lose, karena tujuan di sini cari kelemahan, kekurangan tim seperti apa. Setelah lawan tira persikabo, lalu lawan barito putera akhirnya tahu kan, ternyata di sisi ini atau sisi itu yang kurang. Ada beberapa sektor,” papar dia.

Dalam dua laga itu, arema ditahan imbang 1-1 oleh persikabo dan kalah 1-2 di laga ke dua melawan barito putera. Pria asal madiun itu mencoba terus mendukung dan membesarkan hati skuat dalam kondisi saat ini. Ia memahami, bila timnya pun banyak mengalami perubahan di musim ini. Namun, dia meminta para pemain tetap bermain optimal sampai pada batas kemampuannya.

“selagi ada kesempatan, harus terus dimaksimalkan. Tapi jangan dijadikan beban. Harapan kita ya sebenarnya lolos, tapi ya itu, nothing to lose saja. Yang penting mental terasah,” tambahnya.

Ruddy menekankan, pada piala menpora ini dia lebih bersyukur karena sepak bola kembali berjalan. Sebab, secara umum tujuan turnamen ini adalah part awal untuk melangkah ke part berikutnya berupa kompetisi. “alhamdulillah, sepak bola ada lagi dan berjalan sesuai protokol kesehatan. Itu yang harus dilihat sejauh ini,” terang dia.


Baca Juga

0  Komentar