Penjelasan Ahli Gizi Soal Susu Beruang untuk Tangkal Covid-19: Yang Lain Juga Bagus

Tribun Jateng   Minggu, 4 Juli 2021

img

Penjelasan ahli gizi soal susu beruang untuk tangkal covid-19: yang lain juga bagus tribunjateng.com - di media sosial viral video sejumlah orang berebut susu beruang merek bear brand di sebuah pusat perbelanjaan. Bahkan, topik bahasan mengenai susu beruang sempat menjadi trending topic di jagad media sosial, khususnya twitter, sabtu (3/7/2021). Salah satunya, video dengan durasi 29 detik itu dibagikan oleh akun twitter eza hazami (@ezash). " terpantau sedang rebutan susu ," tulis dia.

Video tersebut sudah ditonton 493.000 kali, mendapat 3.164 retweet, dan disukai 11.100 akun twitter. Patut diduga, perbuatan sejumlah warga itu sebagai bentuk panic buying bersamaan dengan ppkm darurat yang diterapkan pemerintah saat ini. Sementara, bersamaan dengan ramainya kabar tersebut, banyak yang menganggap susu beruang memiliki khasiat untuk menangkal virus corona. Ditambah lagi, belakangan angka kasus penyebaran covid-19 di indonesia semakin memuncak.


Baca Juga

0  Komentar