6 Hal Tentang Partai Ummat yang Didirikan Amien Rais

Jamberita   Jumat, 30 April 2021

img

6 hal tentang partai ummat yang didirikan amien rais jakarta - partai ummat resmi dideklarasikan amien rais di yogyakarta, pada kamis, 29 april 2021. Ketua umum partai ummat ridho rahmadi menegaskan partainya terbuka untuk semua kalangan termasuk kalangan nonmuslim. "kami terbuka untuk tidak hanya muslim," kata ridho rahmadi. Berikut 6 fakta mengenai partai ummat: 1.

Ada 99 pendiri sebanyak 99 orang pendiri partai ummat. Mereka mewakili 34 provinsi dan telah hadir dalam deklarasi partai di yogyakarta. 2. Susunan pengurus posisi ketua majelis syuro dipegang oleh amien rais dan ustad sambo sebagai sekretaris umum.

Sedangkan ketua umum dipegang menantu amien rais, ridho rahmadi. Ia merupakan dosen di universitas islam indonesia (uii) yogyakarta jurusan teknik informatika. Sedangkan wakil ketua partai ummat adalah agung mozin. 3.

Terbuka untuk nonmuslim ketua umum partai ummat ridho rahmadi menegaskan partai politik yang digagas oleh amien rais itu terbuka untuk semua kalangan termasuk kalangan nonmuslim. "kami terbuka untuk tidak hanya muslim," kata ridho rahmadi saat ditemui di kompleks kediaman amien rais, sleman, diy, kamis 29 april 2021. Menurut ridho, keterbukaan partai yang baru saja dideklarasikan tersebut antara lain dibuktikan dengan merangkul dua orang kader sebagai pic atau penanggung jawab partai ummat di papua dan papua barat dari kalangan nonmuslim yang kini tengah melakukan konsolidasi internal di daerah masing-masing. "saya sangat trenyuh karena progres mereka begitu melaporkan hampir 100 persen kabupaten (papua dan papua barat) insyaallah ready," kata dia.

4. Perekrutan kader berbasis ormas islam perekrutan kader dari basis organisasi masyarakat islam masih menjadi andalan partai itu. "itu salah satu andalan kami sejauh ini. Ke depannya proyeksi kami lebih luas, terutama generasi muda," ujar ridho.

Sebagai agenda awal, menurut dia, partai berlogo perisai tauhid itu masih akan berkonsentrasi merampungkan pendaftaran partai sebagai badan hukum ke kementerian hukum dan hak asasi manusia (kemenkumham). 5. Target ikut pemilu 2024 ridho menargetkan proses pengurusan legalitas sebagai partai baru segera selesai sehingga diharapkan bisa ikut meramaikan pemilu 2024. "kalau dari peraturan kira-kira pendaftaran itu dua tahun enam bulan sebelum pemilu.

Jadi kalau kita tarik tahun ini kan berarti sekitar oktober (sudah mengumpulkan berkas pendaftaran)," ucap dia. Selepas urusan di kemenkumham rampung, ia berencana menemui seluruh kader partai ummat di berbagai daerah mulai dari papua hingga aceh. 6. Ada neno warisman hingga buni yani puluhan tokoh disebut telah resmi bergabung dalam gerbong partai ummat yang dideklarasikan amien rais di yogyakarta.


Baca Juga

0  Komentar