Dedengkot Snex Sambut Baik Wacana Penonton Liga 1 Bisa Hadir di Stadion: Sepak Bola Hiburan Rakyat

Tribun News Jateng - PSIS   Kamis, 22 April 2021

img

Dedengkot snex sambut baik wacana penonton liga 1 bisa hadir di stadion: sepak bola hiburan rakyat tribunjateng.com, semarang - salah satu dedengkot snex yang merupakan kelompok suporter psis semarang , doni kurniawan mengaku antusias dan menyambut baik terkait wacana liga 1 akan digulirkan pada 3 juli mendatang. Wacana tersebut sesuai dengan yang disampaikan ketua umum pssi, mochamad iriawan sebelumnya. Doni menyebut, segera digulirkannya kompetisi akan membawa pengaruh terhadap perkembangan sepakbola nasional. "jadwal liga 1 saya kira bila lebih cepat akan lebih baik.

Bagaimanapun sepakbola kita telah vakum cukup lama, jika kembali diaktifkan saya rasa akan berpengaruh dengan perkembangan sepak bola kita," kata doni kepada tribun jateng, kamis (22/4/2021). Di sisi lain, terkait jadwal kompetisi yang sudah direncanakan mulai bergulir lagi beberapa waktu ke depan, sebelumnya muncul wacana terkait diperbolehkannya penonton hadir ke stadion pada saat pertandingan liga 1 dan liga 2. Namun, wacana ini kabarnya masih perlu dikaji terlebih dahulu. "itu malah bagus," kata doni merespon terkait wacana kompetisi bisa disaksikan penonton.

Pria yang juga mengajukan diri sebagai calon ketua umum snex tersebut mengatakan sepakbola adalah hiburan rakyat. Sehingga alangkah baiknya bisa disaksikan penonton. "karena sepak bola adalah salah satu hiburan yang paling banyak di sukai masyarakat. Apalagi kita supoter, sudah sangat-sangat rindu menyaksikan tim kebanggaan di stadion," katanya.

Diperbolehkannya penonton hadir ke stadion tentu tetap akan dengan penerapan protokol kesehatan ketat. Sebab, hingga saat ini pandemi covid-19 belum selesai. Lantas, apakah suporter bisa menaati protokol kesehatan saat hadir ke stadion? "mestinya suporter harus berusaha tertib mematuhi itu semua. Karena itu juga penting untuk kesehatan dia sendiri.


Baca Juga

0  Komentar