Melki Rihi  Unggulkan Perancis di Euro 2021

Tribun Kupang   Sabtu, 29 Mei 2021

img

Melki rihi  unggulkan perancis di euro 2021 melki rihi unggulkan perancis di euro 2021 pos-kupang.com|waingapu -- salah satu pelatih asosiasi kabupaten (askab) sepakbola sumba timur, melki rihi mengunggulkan perancis pada laga sepakbola piala eropa tahun 2021. Perancis memiliki pemain-pemain dengan skill di atas rata-rata. Melki rihi menyampaikan hal ini kepada pos-kupang.com, sabtu 29 mei 2021. Menurut melki, sebagai insan atau pelaku sepakbola, dirinya melihat perancis masih memiliki pemain-pemain yang luar biasa diantaranya poqba ,vape dan lainnya.

"tentu masing-masing kita punya tim favorit, tapi bagi saya yang berkecimpung di dunia sepakbola ini masih mengunggulkan perancis di euro 2021," kata melki. Melki juga sangat bersyukur, karena tahun ini bisa dilaksanakan piala eropa,karena tahun sebelumnya tidak terlaksana akibat pandemi covid-19. "kita bersyukur karena tahun ini bisa digelarnya piala eropa. Tentu kita juga berharap pelaksanaan euro bisa lancar walaupun masih dalam suasana pandemi covid-19," katanya.

Mantan pemain pskk dan juga mantan pelatih sepakbola club bank dagang negara (saat ini bank mandiri,red) menjelaskan, dirinya memiliki alasan khusus mengungguli perancis di euro 2021, karena perancis memiliki pemain yang punya skill di atas rata-rata dan juga berkualitas di semua lini. "semua pemain perancis, kita rasa punya skill di atas rata-rata yang mana ada juga pemain di beberapa liga.kita insan sepak bola tentu lihat tim perancis masih diperhitungkan. Karena secara tim dia punya pemain berkualitas dan juga pemain-pemain muda," katanya. Dikatakan, semua tim tentu memiliki kemampuan , kelebihan dan kekurangan.


Baca Juga

0  Komentar