Hari Raya Waisak 2021, Umat Buddha Berbagai Kota Ibadah di Vihara Pemancar Keselamatan Majalengka

Pikiran Rakyat   Rabu, 26 Mei 2021

img

Hari raya waisak 2021, umat buddha berbagai kota ibadah di vihara pemancar keselamatan majalengka pikiran rakyat - sejumlah umat buddha datangi vihara pemancar keselamatan atau kelenteng hok tek tjeng sin, di jl abdul halim majalengka, jawa barat, untuk melakukan ibadah pada perayaan hari waisak tahun 2021, rabu, 26 mei 2021. Hampir keseluruhan yang hadir di klenteng ini berasal dari luar kota seperti cirebon, jakarta, dan bandung. Mereka sengaja datang ke majalengka untuk beribadah karena menganggap ibadah di sana lebih khusuk. Pihak pengurus klenteng menyambut semua tamu yang hadir dari berbagai daerah dan menyiapkan seluruh kelengkapan peribadatan.

Sehingga setiap yang datang tinggal beribadah dengan khusuk, meski demikian ada diantara mereka yang datang membawa bunga sedap malam untuk disimpan di tempat ibadah. Sehingga suasana lebih asri. Ketua klenteng pemancar keselamatan edhi subarhi membantu membimbing semua yang datang, sehingga yang hadir merasa nyaman. Beberapa diantara mereka yang hadir beribadah langsung pulang setelah selesai ibadah, karena mengejar waktu perjalanan yang cukup jauh.


Baca Juga

0  Komentar