Indonesia-Inggris Tingkatkan Kerjasama Perdagangan Bilateral

News Okezone   Senin, 26 April 2021

img

Indonesia-inggris tingkatkan kerjasama perdagangan bilateral jakarta - inggris dan indonesia mengambil tindakan untuk meningkatkan potensi perdagangan yang sangat besar di antara kedua negara. Hal tersebut ditandai dengan kesepakatan nota kesepahaman tingkat perdagangan bilateral. Produk domestik bruto inggris adalah ekonomi terbesar ke-6 di dunia; dan indonesia dengan cepat naik dari peringkat 16. Namun terlepas dari hubungan bilateral yang kuat, perdagangan antara inggris dan indonesia masih jauh lebih sedikit daripada yang seharusnya.

Indonesia adalah mitra dagang terbesar ke-52 inggris, yang sekurangnya 30 posisi lebih rendah dari kemungkinan potensi sebenarnya. Indonesia dan inggris telah sepakat bahwa ada potensi besar yang belum dimanfaatkan untuk meningkatkan perdagangan, dan hal tersebu akan mengubah peringkat ini. Tindakan sudah mulai diambil –sebagaimana ditunjukkan investasi ke indonesia dari inggris meningkat 53% menjadi £7,1 miliar pada 2019 - bahkan selama masa pandemi. Sebagai investor terbesar kedua dari eropa di indonesia, inggris berinvestasi di lintas sektor perekonomian - mulai dari energi, hingga farmasi, dan barang konsumen yang terjangkau.

Upaya presiden joko widodo untuk meningkatkan investasi asing langsung dengan mengembangkan iklim usaha- seperti yang terlihat melalui undang-undang cipta kerja (omnibus law) – mendorong dunia usaha inggris untuk mempertimbangkan investasi lebih lanjut. Kamar dagang inggris di indonesia (britcham) memperkirakan bahwa investasi inggris telah menciptakan lebih dari 1 juta pekerjaan di indonesia. Indonesia memiliki surplus perdagangan (barang) dengan inggris. Inggris adalah pasar penting untuk alas kaki, pakaian, dan produk kayu indonesia.

Meningkatkan perdagangan kedua negara adalah solusi yang saling menguntungkan (“win-win”) bagi inggris dan indonesia. Hari ini adalah tonggak penting lainnya dalam upaya ini - karena proses jtr telah selesai, dan jetco telah diluncurkan. Jtr meletakkan dasar untuk mengubah perdagangan bilateral dengan mengkaji keadaan hubungan perdagangan dan investasi bilateral inggris & indonesia saat ini, dan memberikan rekomendasi kebijakan terperinci kepada kedua negara mengenai langkah-langkah meningkatkan perdagangan dengan mengatasi masalah perdagangan dan hambatan untuk berbisnis. Jtr melihat data, dan berkonsultasi dengan sektor bisnis.

Berbagai diskusi telah difokuskan untuk mengidentifikasi berbagai sektor yang berpotensi untuk menumbuhkan perdagangan dan membangun kemitraan usaha baru, termasuk di sektor pendidikan, produk pertanian, makanan dan minuman, teknologi, farmasi dan perawatan kesehatan, infrastruktur dan transportasi, kayu dan produk kayu, energi terbarukan / pertumbuhan hijau, layanan keuangan dan profesional, serta ekonomi kreatif. Penandatanganan mou jetco merupakan langkah baru yang menarik. Inggris dan indonesia telah sepakat untuk membentuk jetco yang akan meningkatkan perdagangan dan investasi di sektor-sektor utama dengan menangani masalah pasar bebas dan akses pasar. Awalnya, jetco akan fokus pada makanan, minuman dan produk pertanian serta energi terbarukan/pertumbuhan hijau.


Baca Juga

0  Komentar