Nilai aset sitaan kasus ASABRI bertambah

Alinea-nasional   Jumat, 30 April 2021

img

Nilai aset sitaan kasus asabri bertambah nilai aset sitaan kasus dugaan korupsi pt asabri (persero) oleh kejaksaan agung (kejagung) semakin bertambah. Meskipun penambahan tidak signifikan, tetapi upaya pengembalian kerugian negara masih terus berjalan. Direktur penyidikan jaksa agung muda pidana khusus kejagung, febrie adriansyah, menjelaskan, nilai aset sitaan saat bertambah beberapa ratus miliar dari sebelumnya senilai rp10,5 triliun. "sekarang sudah hampir rp11 triliun," katanya kepada alinea , jumat (30/4).

Menurut febrie, kejagung tengah berkoordinasi dengan badan pemeriksa keuangan (bpk) untuk hasil akhir kerugian negara. Selain itu, koordinasi dengan kementerian hukum dan ham (kemenhumham) atas perampasan aset di luar negeri. “aset luar negeri yang jelas ada progres, makanya nanti akan dikoordinasikan lagi ke biro hukum,” tuturnya. Kejagung menaksir nilai kerugian sementara dalam kasus asabri sebesar rp23,7 triliun.


Baca Juga

0  Komentar