Peranan Shopee Untuk Meningkatkan Performa Para Pelaku UMKM di Indonesia

Kompasiana - latest   Selasa, 18 Mei 2021

img

Peranan shopee untuk meningkatkan performa para pelaku umkm di indonesia internet membawa dampak besar bagi bisnis online, kemudahan serta fasilitas yang diberikan internet membuat bisnis online akan mudah digemari karena lebih efisien, hemat, dan lebih cepat dalam memasarkan produk. Penggunaan internet ini pun menjadi peluang besar bagi umkm atau usaha mikro kecil dan menengah yang faktanya memiliki peran sangat penting dalam menopang pertumbuhan dan pembangunan ekonomi nasional. Kehadiran umkm dirasa mampu untuk menggerakkan minat usaha berbasis kerakyatan dan mampu mendorong untuk meningkatkan potensi dari setiap daerah guna beradaptasi dengan era globalisasi saat ini. Terdata umkm memberikan sumbangan sebesar 60,3% dari total pdb indonesia, yang artinya lebih dari setengah pendapatan indonesia didapatkan dari umkm.

Tidak hanya itu, umkm menyerap 97% tenaga kerja serta mendatangkan 99% lapangan kerja di indonesia. Kita mengetahui juga bahwa kegiatan pemasaran pada masa kini memang sudah berbeda dan bergeser dibandingkan dengan zaman dulu, karena zaman ini segala bentuk perdagangan, pemasaran, pendistribusian produk, informasi dan penyebaran kepada konsumen dapat dengan mudah dibantu oleh marketplace. Dengan adanya internet serta kemajuan dibidang teknologi informasi menghadirkan marketplace seperti shopee yang menjadi salah satu top e-commerce paling banyak peminat di indonesia, diharapkan sebagai media perantara umkm dengan konsumen atau cakupan untuk menjaring lebih besar dalam memasarkan berbagai jenis produknya. Maka dapat membangkitkan pelaku usaha kecil di berbagai daerah atau meningkatkan performa umkm di indonesia serta melihat seberapa mampu bertahan dan bahkan bersaing dalam perdagangan internasional.

Dapat diketahui bahwa shopee sering melakukan berbagai program edukasi dan inovatif untuk mendorong serta mempertahankan bisnis umkm indonesia. Program binaan shopee seperti pelatihan sme go-online, yaitu program pelatihan yang diberikan bagi para umkm yang dilaksanakan secara daring (virtual). Shopee juga melakukan beberapa kampanye, seperti kampanye asean online sale day serta saat kemerdekaan ri tepatnya 17 agustus diadakan kampanye dengan tema “17 agustus merdeka sale” dengan menghadirkan berbagai produk unggulan umkm indonesia. Pada tahun 2018 pun shopee berhasil melakukan program ngupee atau ngumpul bareng reseller di 8 kota indonesia, acara ngumpul ini ditujukan agar terciptanya diskusi antar para penjual guna berbagi ilmu bagaimana caranya meningkatkan penjualan di shopee.

Nah ada juga fitur “shopee pilih lokal” dengan slogan bangga buatan indonesia yang berada pada beranda utama aplikasi shopee. Menampilkan berbagai brand lokal hasil karya anak bangsa dengan dukungan fitur promo brand lokal, voucher, hot product, koleksi pilihan, produk lokal go global, brand terlaris, video yang menggambarkan beberapa produk lokal ternama yang melihat shopee sebagai celah untuk memasarkan produknya dan jutaan karya umkm indonesia terjual setiap hari di shopee. Fitur “shopee pilih lokal” pada aplikasi shopee program ini didukung oleh teten masduki selaku menteri koperasi dan ukm ri dirinya mengatakan bahwa memang perlu adanya sinergitas dengan dukungan terhadap adopsi penerapan literasi digital umkm, guna menstimulasi perputaran roda perekonomian indonesia. Konten terkait cerita pahit untuk para bidan menyimak 6 langkah "marcom" untuk meningkatkan branding upaya pemerintah untuk pelaku umkm agar bisa mulia di negeri sendiri meningkatkan skill di bulan ramadhan untuk mempermudah mendapatkan pekerjaan selembar diari untuk pelaku bom gereja drama shopee versus kurir, belajar dari kasus uber di inggris proyek besar yang diberikan shopee berupa “shopee bersama umkm”, ternyata terbukti sangat bermanfaat seperti untuk menambah pengetahuan para umkm dalam mendaftarkan bisnisnya dalam situs shopee seller center dengan mudah dan cepat, mengenalkan beberapa promosi yang bisa digunakan oleh para penjual di shopee dalam membantu para umkm mendapatkan pesanan segera, dan penggunaan fitur “iklanku” bersifat berbayar yang memungkinkan penjual untuk mempromosikan produknya pada halaman utama sehingga dapat meningkatkan kunjungan.

Namun terkadang ditemui beberapa kelemahan dalam shopee seperti respon penjual yang lama, ketentuan penggunaan promo atau cashback yang kadang merepotkan, dan display produk yang kurang menarik konsumen. Berbagai kegiatan edukatif yang telah dan sedang dilaksanakan oleh shopee dapat dikatakan bahwa kegiatan pemasaran melalui online dengan memanfaatkan shopee sebagai marketplace berhasil membuat performa umkm indonesia meningkat, ini didukung melalui pendataan yang dilakukan shopee 2021 total ada lebih dari 180.000 pelaku umkm di indonesia yang sudah terdaftar melakukan ekspor produk lokal ke negara malaysia, singapura, dan filipina. Tercatat hasilnya oleh shopee ada 50.000 produk umkm yang terjual tiap harinya ke luar negeri. Radityo triatmojo sebagai head of public policy and government relation shopee indonesia, menyatakan bahwa shopee juga bekerja sama dengan kementerian desa, pembangunan daerah tertinggal, dan transmigrasi dalam memberi peluang bagi para umkm untuk melakukan ekspor ke luar negeri.

Salah satu hal yang menarik guna meningkatkan produk lokal di shopee yaitu fitur “shopee pilih lokal” ini menjadi kemudahan untuk memajukan umkm indonesia dengan proyek shopee "kreasi nusantara serta umkm ekspor", sehingga ada sekitar 97% produk lokal yang mendominasi penjualan di shopee. Tak dapat dipungkiri bahwa keberadaan marketplace seperti shopee memang sangat membantu para pelaku umkm di berbagai daerah. Sehingga besar harapan kegiatan ini dapat terus meningkat serta berkelanjutan. Arya, i.

P., & tubagus purworusmiardi. (2019). Efektifitas marketplace dalam meningkatkan konsentrasi pemasaran dan penjualan produk bagi umkm di jawa timur, 3. Https://www.academia.edu/download/62697327/efektifitasmarketplacedalammeningkatkankonsentrasipemasarandanpenjualanprodukumkmdijawatimur20200401-119320-1bs9vk2.pdf cnn indonesia.


Baca Juga

0  Komentar