Warga Diusir karena Bermasker dalam Masjid di Bekasi, Muannas Alaidid Beri Kritik

Pikiran Rakyat   Senin, 3 Mei 2021

img

Warga diusir karena bermasker dalam masjid di bekasi, muannas alaidid beri kritik pikiran rakyat - ceo indonesian cyber muannas alaidid ikut mengomentari adanya tindakan pengusiran warga karena bermasker saat hendak salat di salah satu masjid di bekasi. Melalui akun twitter pribadinya, muannas alaidid pun turut mengunggah video detik-detik pengusiran warga bermasker yang diduga dilakukan pengurus masjid dan warga sekitar. Jika mengamati video berdurasi 2 menit 20 detik yang beredar di jagat maya, nampak pria bermasker yang sedang duduk di dalam masjid diminta keluar oleh beberapa orang. Dalam percakapannya, beberapa orang itu mendesak agar pria yang mengenakan kaus belang tersebut membuka maskernya bila ingin menjalankan ibadah di dalam masjid.

Seseorang yang diduga pengurus masjid menyebut aturan di masjid ini tidak boleh memakai masker. Alasannya, untuk membedakan antara masjid dan pasar. Namun, pria itu tetap tak mau melepaskan maskernya sambil menjawab alasan dirinya memakai masker sesuai dengan anjuran dari pemerintah. Tak terima dengan perkataan pria bermasker tersebut, beberapa warga pun langsung kembali memintanya keluar dari masjid dengan nada tinggi.


Baca Juga

0  Komentar