Polrestabes Surabaya profilling identitas dan buru pria penghina pengguna masker di mall

Lensa Indonesia   Selasa, 4 Mei 2021

img

Polrestabes surabaya profilling identitas dan buru pria penghina pengguna masker di mall lensaindonesia.com : beredar viral video berdurasi 35 detik di berbagai sosial media, seorang pria brewok berkacamata menyebut para pengunjung mall pakuwon trade center (ptc) yang memakai masker dengan sebutan orang goblok dan tolol. Padahal penggunaan masker merupakan salah satu syarat wajib protokol kesehatan selama pandemi covid-19. Sambil menggendong bayi, pria yang belum diketahui identitasnya ini, terus melontarkan cacian kepada pengunjung yang taat protokol kesehatan demi menghindari penyebaran virus covid-19. Hal itu dilakukan sambil menyorotkan kamera ponsel kepada pengunjung mall.

“nggak pakai masker jadinya kan. Orang-orang tolol nih lihat. Kenapa anda tolol sekali. Wong (orang) goblok, wong goblok.

Wong congok-congok (bodoh) iki nggawe (pakai) masker goblok,” ucap pria dalam konten video tersebut. Commercial director pt pakuwon jati tbk, sutandi purnomosidi saat di konfirmasi awak media membenarkan kejadian tersebut. Namun dia tidak tahu persis kejadian tersebut kapan terjadi. “betul di pakuwon mall.

Saya juga dapat info itu dari sosmed,” paparnya. Kendati demikian, sutadi menambahkan jika pihaknya tidak melaporkan ulah pria tanpa masker itu kepada pihak kepolisian. Tetapi pihaknya mendapat info jajaran polrestabes surabaya sudah monitor atas video yang meresahkan masyarakat tersebut. “oh tidak, kami tidak melaporkan.

Tapi kami dapat info dari polrestabes. Itu kan memang mengganggu kepentingan umum. Sekarang sedang ditelusuri polrestabes (surabaya) untuk dicari orangnya itu, provokator itu,” tambahnya. Dikonfirmasi terpisah, kasat reskrim polrestabes surabaya, akbp oki ahadian membenarkan timnya sedang melakukan penyelidikan peristiwa ini termasuk melacak identitas pria yang melecehkan protokol kesehatan tersebut.


Baca Juga

0  Komentar