Rangkuman Covid: Izin Sinopharm, 9 Ribu Korban Antigen Bekas

CNN Indonesia - Peristiwa   Jumat, 30 April 2021

img

Rangkuman covid: izin sinopharm, 9 ribu korban antigen bekas update corona 30 april jakarta, cnn indonesia -- kasus covid-19 di indonesia dalam 24 jam terakhir bertambah sebanyak 5.500 orang yang terkonfirmasi terpapar covid. Angka itu adalah angka yang dicatat satuan tugas penanganan covid-19 per jumat (30/4). Jumlah itu menambah total kasus covid aktif di indonesia menjadi 100.213 kasus. Selain angka penambahan kasus, cnnindonesia.com merangkum sejumlah peristiwa berkaitan dengan perkembangan covid-19 di indonesia dalam 24 jam terakhir.

#div-gpt-ad-1589439603493-0 iframe{ border: 0px; vertical-align: bottom; position: fixed !important; z-index: 1 !important; left: 0px; right: 0; margin: auto; } izin darurat vaksin sinopharm badan pengawas obat dan makanan (bpom) telah resmi mengeluarkan emergency use authorization (eua) atau izin penggunaan darurat untuk vaksin asal perusahaan farmasi di beijing, sinopharm. Sinopharm disebut aman dengan tingkat efikasi mencapai 78 persen dan bisa digunakan untuk lansia. Di sisi lain, sebanyak enam juta dosis vaksin sinovac dan 428.400 dosis vaksin sinopharm yang diproduksi beijing tiba di indonesia melalui bandara internasional soekarno-hatta. 9 ribu orang korban antigen bekas polda sumut memperkirakan jumlah korban yang diperiksa menggunakan alat tes antigen bekas di bandara kualanamu, deli serdang mencapai 9 ribu orang.

Polisi memperkirakan praktik ini telah berlangsung sejak desember 2020. Wna karantina berkeliaran pemerintah provinsi dki jakarta memberikan teguran tertulis ke oakwood apartemen, pik terkait wna yang berkeliaran saat karantina. Satuan tugas penanganan covid-19 mengatakan pendisiplinan dan penindakan terhadap wna yang berkeliaran saat karantina sepenuhnya tanggung jawab daerah. Satgas daerah memiliki wewenang untuk mengawasi dan memberi tindakan terkait penanganan covid-19.

Pns keluar dki tak perlu sikm pns yang akan keluar dari dki jakarta di masa larangan mudik lebaran tak perlu membawa surat izin keluar masuk (sikm). Sikm hanya berlaku bagi pekerja informal dan masyarakat umum yang dapat diperoleh di kelurahan masing-masing. Untuk pns dan karyawan swasta dapat menggunakan surat tugas dari tempat kerja. Klaster tarawih akibat langgar prokes menteri agama yaqut cholil qoumas menduga kemunculan klaster virus corona dari kegiatan salat tarawih di banyumas, jawa tengah, terjadi karena masyarakat tak taat menjalankan protokol kesehatan pencegahan covid-19.

Kematian covid-19 meningkat juru bicara vaksinasi covid-19, siti nadia tarmizi menyebut ada peningkatan kasus kematian akibat covid-19 sebanyak 20 persen. Peningkatan itu terjadi dalam kurun waktu tujuh hari hingga hari ini. Kata nadia, hal ini memang tak terlalu terlihat signifikan lantaran kasus-kasus konfirmasi positif covid-19 secara rata-rata masih dalam batas normal. (fey/tst/psp) [gambas:video cnn].


Baca Juga

0  Komentar