Arya Saloka dan Amanda Manopo Bakal Berduet Nyanyi Bareng di Acara Dahsyat

Harianjogja   Sabtu, 27 Maret 2021

img

Arya saloka dan amanda manopo bakal berduet nyanyi bareng di acara dahsyat harianjogja.com, jakarta- artis yang tengah naik daun arya saloka dan amanda manopo bakal hadir di acara dahsyat rcti. Dahsyat akan merayakan ulang tahun ke-13 mereka pada hari ini, sabtu (27/3/2021). Dari banyaknya bintang tamu yang hadir, arya saloka dan amanda manopo adalah dua diantaranya. Pemeran aldebaran dan andin dalam sinetron ikatan cinta ini akan berduet menyanyikan lagu sempurna dari andra and the backbone.

Dengan chemistry mereka yang sudah teruji di ikatan cinta, penampilan arya dan amanda tentunya sayang jika dilewatkan. "hi sahabat dahsyat, apa kabar semuanya? saya arya saloka. Kami berdua akan datang di dahsyat hut ke-13 lho," kata arya saloka dikutip dari instagram @dahsyat.musik. "so jangan terlewatkan.

Pada hari sabtu tanggal 27 maret live di rcti," tambah amanda manopo. Seperti diberitakan sebelumnya, dahsyatnya 13 tahun akan disiarkan secara langsung dari dua tempat berbeda yaitu studio rcti+ dan studio 13 mnc studios, kebon jeruk, jakarta, pukul 15.15 wib dengan menerapkan protokol kesehatan. Dahsyat dipandu oleh raffi ahmad, denny cagur dan ayu dewi selaku pembawa acara, sederet artis ternama tanah air akan tampil memeriahkan dahsyatnya 13 tahun. Beberapa di antaranya adalah anrez adelio, felicya angelista, inul daratista, ade govinda, andmesh kamaleng, lyodra hingga arsy widianto.

Selain merayakan ulang tahun dahsyat ke-13, pada kesempatan yang sama, mnc media juga akan meluncurkan media online baru bernama celebrities.id. Ini merupakan portal berita selebriti dan lifestyle yang merupakan bagian dari mnc group. Celebrities.id mengusung visi menjadi portal yang inspiratif dan edukatif serta memiliki misi menyajikan berita dan fitur online yang lengkap, eksklusif dan atraktif (multimedia base), serta menginspirasi. Perayaan ulang tahun dahsyat ke-13 dapat disaksikan langsung dari rcti atau aplikasi rcti+.


Baca Juga

0  Komentar