Wagub DKI Jakarta Riza Patria Minta Maaf Soal Video Paduan Suara di Masjid Istiqlal

Pikiran Rakyat   Selasa, 18 Mei 2021

img

Wagub dki jakarta riza patria minta maaf soal video paduan suara di masjid istiqlal pikiran rakyat - video paduan suara yang menyanyikan lagu asmaul husna dan lagu lebaran karya ismail marzuki oleh jakarta youth choir (jyc) di masjid istiqlal menjadi sorotan publik di jejaring media sosial. Wakil gubernur dki jakarta ahmad riza patria pun akhirnya menyampaikan permohonan maafnya atas kejadian tersebut. "izinkan kami atas nama pemprov dki jakarta mohon maaf sebesar-besarnya kepada seluruh warga khususnya umat islam yang merasa tidak nyaman dengan keberadaan video lagu lebaran dan lagu asmaul husna di luar dan di dalam masjid istiqlal ," kata ahmad riza patria dalam keterangannya, selasa, 18 mei 2021. Menurut ariza, atas peristiwa ini tentu menjadi pembelajaran bagi pemprov jakarta agar lebih hati-hati.

"ini menjadi pelajaran berharga bagi kami agar lebih berhati-hati. Terima kasih atas saran dan masukannya kepada kami selama ini," kata dia. Ariza menyebutkan, jakarta youth choir merupakan paduan suara binaan dinas pemuda dan olahraga, pemprov dki jakarta. Jyc sendiri merupakan kelompok paduan suara yang mempunyai banyak prestasi di dalam dan di luar negeri.


Baca Juga

0  Komentar